Postingan

Menampilkan postingan dari Mei 22, 2011

Lindungi Privasi Saat Berinternet dengan Firefox untuk Android [Beta]

Gambar
Android kini semakin marak di indonesia, dan tentu saja hal itu membuat semakin banyak pengguna Android yang berinternet menggunakan device android tersebut. Bagi anda yang sering berinternet dengan mengunakan Android phone, anda bisa menggunakan browser terbaru dari Mozilla. Mozilla baru saja merilis Firefox Beta untuk Android yang diklaim memiliki kemampuan untuk melindungi privacy anda. Firefox Beta untuk android ini dilengkapi dengan fitur “Do Not Track Privacy” untuk melindungi diambilnya data anda oleh situs yang sedang anda akses. Fitur “ Do Not Track privacy ” memberikan anda kontrol penuh terhadap anda untuk melindungi data. Ada beberapa setting Privacy and Security yang bisa anda pilih seperti allow cookies atau tidak, remember password atau tidak, serta memberitahu situs yang anda akses agar tidak mengambil data tracking anda. Ketika anda pilih “Yes” pada opsi “Tell Sites not to track me”, maka firefox akan secara otomatis memberitahu setiap situs yang di lo...

OpenVPN, Solusi Praktis Remote Office

Di tengah situasi lalu lintas ibukota yang selalu macet, pernahkah terbayang di benak Anda untuk melakukan semua tugas kantor dari rumah secara nyaman?  Tanpa harus bangun pagi lalu terburu-buru mengejar jadwal kereta, bus, atau duduk lama di belakang kemudi, kita bisa tetap terhubung dengan jaringan komputer kantor. Semuanya dilakukan di kenyamanan rumah sendiri. Konsep bekerja dari rumah atau tempat lain selain kantor (remote office) bukanlah isapan jempol atau fiksi ilmiah semata. Jika Anda kerap mengunjungi aneka situs Web di belantara Internet, semua konsep remote office ini sudah ada semenjak beberapa tahun sebelumnya. Aneka layanan ini sudah tersedia dan siap dipakai, mulai dari layanan yang bersifat gratis sampai berbayar. Nah, salah satu solusi praktis remote office semacam ini adalah OpenVPN. Sebagaimana tercermin dalam namanya, OpenVPN merupakan sebuah solusi jaringan privat virtual (virtual private network/VPN). Dengan VPN dimungkinkan diaksesnya ja...

Preview Intel Sandy Bridge

Gambar
Sandy Bridge adalah jembatan teknologi prosesor ke masa depan. Pantas saja jika kami sebut begitu. Pasalnya, Sandy Bridge adalah perubahan terbesar yang dilakukan Intel sejak era Pentium 4. Pada mikroarsitektur sebelumnya, Intel lebih banyak mengoptimasi kinerja tiap komponen, tanpa mengubah cara kerja komponen tersebut. Jika prosesor dianalogikan sebagai sebuah rumah, Intel cuma melakukan renovasi terhadap rumah tersebut.  Namun di Sandy Bridge, Intel betul-betul membangun sebuah rumah baru. Seluruh komponen diperbarui, mulai dari branch predictor , out-of-order execution , sampai kerja memory subsystem . Namun yang terpenting adalah Sandy Bridge adalah wujud sebenarnya dari fusion processor , alias prosesor yang menyatukan seluruh komponen prosesor ke dalam sekeping silikon. Sebenarnya Intel sudah melakukan kebijakan integrasi ini sejak 2 tahun lalu. Pada generasi prosesor Bloomfield, mereka memasukkan memory controller . Pada Lynnfield, giliran PCI-E ...

Bikin Partisi dari Windows 7

Gambar
Komputer atau laptop yang baru dibeli biasanya cuma punya 1 partisi, yaitu drive C. Bagaimana kalau kamu mau menambah partisi? Partisi baru itu digunakan untuk menyimpan data. Tujuannya, ketika sistem operasi mengalami masalah, data kamu tetap tersimpan meski kamu melakukan instal ulang. Untuk menambahkan partisi pada Windows 7, kamu tidak perlu susah-susah untuk instal aplikasi, seperti Partition Magic, Paragon, atau Acronis. Kamu bisa menggunakan Disk Management yang terdapat pada Computer management. Begini cara pakainya. 1.      Buka Windows Explorer. 2.      Kemudian klik kanan pada “Computer”, klik “Manager”. 3.      Muncul jendela Computer Management pilih “Storage” lalu klik “Disk Management”. 4.      Untuk menambah partisi, kamu harus memperkecil ukuran partisi Drive C dulu, baru kemudian bikin   partisi baru. Klik kanan pada Drive C: kemudian klik “Shrink...

Seagate Meluncurkan Wireless Drive untuk Peranti iOS

Gambar
Anda memiliki iPad, iPhone, atau iPod Touch, dan membutuhkan ruang penyimpanan file yang besar? Produk drive penyimpanan wireless GoFlex Satellite buatan Seagate mungkin yang Anda perlukan. GoFlex Satellite menawarkan kapasitas penyimpanan sampai 500GB. Uniknya, GoFlex Satellite merupakan drive wireless yang dapat diakses melalui Wi-Fi 802.11 b/g/n. Pada drive ini terdapat beterai Li-ion polymer isi ulang. Dalam kondisi standby umur baterainya sampai 25 jam dan pada saat penggunaan secara terus-menerus, misalnya pada saat video streaming, baterai tahan sampai 4 jam. Ini cukup memadahi untuk memutar sekitar dua film berdurasi 2 jam terus-menerus. Untuk mengisi baterai kembali, disediakan charger listrik dan charger untuk mobil. Drive dihubungkan dengan iPad atau peranti lainnya menggunakan aplikasi GoFlex Media yang gratis. iTunes dan Apple App Store menyediakan aplikasi ini. Ya, memang untuk sementara ini GoFlex Satellite baru tersedia untuk peranti Apple yang menjalank...

100 Juta Gadget Android di Dunia

Gambar
Baru-baru ini Google merilis data statistik yang memperlihatkan pertumbuhan sistem operasi Android mereka yang dengan cepat berevolusi menjadi sebuah ekosistem yang sukses. Dalam laporan ini juga tercatat lebih dari 400 ribu perangkat Android baru yang aktif dalam 1 hari. Hingga hampir pertengahan 2011 ini sendiri terdapat 100 juta ponsel Android aktif di seluruh dunia dan diperkirakan masih terus bertambah dengan cepat. Data dari NPD Group (National Parts Depot) menyebutkan posisi Android terus menanjak ke posisi atas dengan perhitungan sebanyak 33% ponsel yang dibeli pasar di Amerika dari awal April hingga akhir Juli 2010. Sementara BlackBerry andalan Research in Motion (RIM) terpaksa lengser ke posisi kedua dengan total pangsa pasar penjualan 28%. Produk iPhone dari Apple harus puas bertengger di peringkat ketiga dengan total penjualan 22%. Kepopuleran Android agaknya dikarenakan sistem terbuka (open) yang mudah diadopsi oleh kalangan vendor smartphone meski sistem in...

Korea Mulai Adaptasikan LTE

Gambar
LG U+, salah satu operator terkemuka di Korea yang berkomitmen menerapkan teknologi Long Term Evolution (LTE), mengumumkan kerjasamanya dengan Nokia Siemens Networks (NSN) untuk menggelar jaringan LTE miliknya. Melalui langkah ini, diharapkan para pelanggan LG U+ di Korea akan segera menikmati akses data yang lebih cepat. Dalam kesempatan tersebut, LG U+ menggandeng NSN untuk menggelar jaringan akses radio tunggal (Single RAN) termasuk Flexi Multiradio Base Station. “Kesepakatan bisnis yang signifikan untuk Nokia Siemens Networks ini menandai komitmen kami terhadap LG U+ dan pasar Korea,” kata Paul Tyler (Head of the Asia Pasific Region, Nokia Siemens Networks). “Kesepakatan bisnis ini [juga] menempatkan Nokia Siemens Networks di lini depan dalam penggelaran LTE di Korea dan kami senang sekali dapat mendukung LG U+ dalam menciptakan layanan broadband bergerak kelas dunia,” imbuh Tyler.Nokia Siemens Networks juga menyediakan layanan implementasi jaringan untuk...

Avaya IP Office 7.0, Hemat Hingga 60 Persen

Gambar
Avaya perusahaan penyedia jaringan global sistem , software dan layanan kolaborasi bisnis—melengkapi integrasi NES-nya yang diklaim mampu memberikan penghematan hingga 60 persen. Pengumuman yang membidik pasar UKM ini, lebih lanjut akan mendorong penghematan, sekaligus pengalaman pengguna dan kolaborasi yang lebih baik untuk para wirausahawan, perusahaan pemula dan perusahaan menengah generasi baru. Adalah Avaya IP Office 7.0 yang diklaim akan melengkapi integrasi IP dan telepon digital Nortel Enterprise Solution (NES) ke dalam platform IP Office (NES diakuisisi Avaya pada Desember 2009). Integrasi ini memungkinkan sekitar 14 juta pengguna NES memperoleh kemampuan kolaborasi Avaya IP Office sehingga dapat mendorong penghematan 40-60 persen. Pelanggan NES bahkan tetap dapat menggunakan telepon sekalipun mereka tengah melakukan upgrade ke Avaya IP Office. Upgrade ini pun dapat dipercepat dan disederhanakan menggunakan Data Migration Tool yang baru dan memungkinka...

Jackie Chan Buka Canon Expo 2011 Shanghai

Gambar
Kota Shanghai (Cina) menjadi perhentian keempat Global Tour Canon Expo 2011 setelah New York, Paris, dan Tokyo. Canon Expo merupakan perhelatan akbar yang diselenggarakan lima tahun sekali. Selain bertujuan untuk memamerkan seluruh jajaran produk Canon secara lengkap dan komprehensif, Canon Expo juga mendemonstrasikan kepada publik berbagai teknologi masa depan yang dikembangkan oleh Canon. Inilah bukti komitmen Canon untuk selalu menjadi yang terdepan di industrinya. Pameran yang mengambil tempat di Shanghai International Convention Center (SICC) ini berlangsung pada 19 - 22 Mei 2011. Pada acara ini, Canon mengundang wartawan serta para petinggi Canon seantero Asia. Dari Indonesia, hadir Irwan Kamdani (Presiden Direktur PT Datascrip selaku distributor tunggal produk digital imaging Canon di tanah air). Irwan diberi kepercayaan untuk membuka Canon Expo 2011 Shanghai bersama dengan Tsuneji Uchida (President & COO Canon Inc.), Jing Dunquan (Vice Chairman The Chinese P...

IT Fest 2011

Gambar
IT Fest 2011 Pada tahun 2011 ini, IT media (Group of Magazine – Gramedia Majalah) yang terdiri dari: Majalah Infokomputer, Majalah CHIP, dan Majalah Laptop1, dan tabloid PCplus mengajak para aktivis mahasiswa beserta kampus dan jurusan untuk menyelenggarakan event IT roadshow di kampus Anda. IT Fest 2011, merupakan rangkaian kegiatan terpadu yang terdiri dari pameran, seminar, dan workshop yang di rangkai selama 3 hari dan akan diselenggarakan di 10 kampus* *Syarat: 1. Kirimkan proposal lengkap kamu berisi: Profil kampus lengkap & jurusan Anda, sertakan pula logo kampus dan jurusan/ unit kegiatan (sebagai partner event organizer) Ketersediaan ruang serba guna untuk penyelenggaraan pameran IT dan juga lab komputer, ruang seminar, serta fasilitas pendukung lainnya (semuanya disertai dengan foto) Tuliskan kontak person: nama, telpon, dan e-mail Tuliskan berapa orang yang tergabung dalam tim (event organizer) Bersedia menandatangani MOU sebelum acara berlangsun...

Pengalaman Nirkabel Rumahan dengan Router dan Adapter WiDi D-Link

Gambar
Teknologi nirkabel semakin nyaman dinikmati di rumah sendiri berkat dukungan berbagai peranti yang mampu menghubungkan PC, notebook, peranti bergerak, dan HDTV. Di antaranya adalah peranti nirkabel anyar besutan D-Link yang akan segera bisa ditemukan di pasaran pada kuartal ketiga (Q3) 2011. Salah satunya yaitu Router Asymmetrical Digital Subscriber Line 2+ (ADSL2+) yang diluncurkan dua model sekaligus, D-Link DSL-2730U dan D-Link DSL-2750U . Kedua router serbaguna ini dilengkapi perlindungan firewall terpadu dan Quality of Service (QoS) untuk memastikan koneksi internet yang aman dan berkecepatan tinggi.   Perbedaan antara DSL-2730U dan DSL-2750U terletak pada dukungan kecepatannya. Model pertama mampu menyokong kecepatan hingga 150Mbps, sementara model kedua bisa melaju sampai 300Mbps. Kinerja keduanya dijamin mulus untuk menikmati sajian streaming multimedia. R outer D-Link DSL-2750U juga hadir dengan built-in port USB dan cocok bagi pe...

12 Tempat Suci Orang TI

Gambar
Setiap umat beragama umumnya memiliki tempat yang dianggap suci. Belum afdol rasanya jika seumur hidup tidak pernah mengunjungi lokasi-lokasi tersebut. Sebutlah umat Islam yang punya Mekkah, kota Jerusalem di Israel tujuan umat Kristiani, pun negara India tempat lahirnya agama Hindu dan Buddha. Masing-masing punya sejarah yang berkaitan erat dengan asal-usul suatu agama. Nah, situs InfoWorld telah memilih beberapa "tempat suci", khusus bagi para pelaku dunia teknologi informasi (TI). Tempat-tempat ini direkomendasikan untuk dikunjungi, mengingat di sinilah banyak inovasi fenomenal dalam bidang komputer diinisiasi.  Sudah bukan rahasia lagi, kebanyakan penemuan atau pionir perusahaan TI, terutama di Amerika Serikat, dilakukan dalam garasi rumah atau kamar asrama. Karena itu, jangan heran kalau beberapa tempat dalam daftar berikut bukanlah berwujud gedung atau bangunan megah. Ini dia, 12 tempat yang memegang peranan penting dalam sejarah komputer dunia. 1. 367 A...

Awas, NeoApp Incar Facebook Anda

Gambar
Sudah menjadi rahasia umum, aplikasi Facebook saat ini marak digunakan sebagai alat pemasaran yang sah. Banyak bisnis yang kini dimotori oleh pemasaran via media sosial seperti Facebook. Ironisnya, aplikasi semacam Facebook justru disalah gunakan. Penemuan terbaru vendor keamanan Symantec, Facebook juga digunakan sebagai pembuat scam survei untuk mendapatkan akses ke informasi pribadi pengguna. Baru-baru ini Symantec mendeteksi sebuah toolkit aplikasi virus terkenal di Facebook yang dinamakan NeoApp . Jika pengguna menginstal aplikasi Facebook ini dan memberikan izin akses, informasi pengguna akan muncul di panel administrasi NeoApp.  Dari sana, pelaku akan dapat mengirimkan pesan secara acak kepada pengguna serta teman-teman mereka, baik melalui antrian posting otomatis, halaman statistik, dan template yang mudah digunakan. NeoApp dijual seharga US$50, namun demikian pengguna juga dapat menemukannya dengan harga lebih murah di tempat-tempat tertentu. Ini tent...

Spam Susupi Berita Kematian Osama

Gambar
Berita kematian Osama Bin Laden yang tewas tertembak dalam sebuah operasi yang dipimpin CIA, di sebuah rumah di Abbotabad sempat menggemparkan dunia. Pasalnya berita yang menargetkan tokoh terkenal memang kerap dimanfaatkan sebagai email penipuan (spam). Biasanya potongan berita disisipkan dalam sebuah tag HTML yang tidak terlihat oleh pengguna. Hal inilah yang lantas melahirkan kesimpulan bahwa spammer menggunakan feed berita resmi untuk mengacak isi di dalam pesan. Dalam laporan spam bulanannya, vendor antivirus Symantec mengatakan bahwa Spam menyumbang sebesar 74,81 persen dari keseluruhan email di bulan April. Angka ini naik dibandingkan dengan bulan Maret sebesar 74,68 persen. Namun, jumlah tersebut turun jika dibandingkan dengan persentase spam di bulan April 2010 yang mencapai 89,22 persen. Link yang tersedia sudah tentu tidak berhubungan dengan berita dan akan mengarahkan pengguna ke sebuah situs promosi. Contohnya adalah email penipuan jenis 419 di mana...

China Bikin Kantor Khusus Sensor Internet

Gambar
  China dikenal ketat menyensor internet untuk warganya. Agar sensor itu lebih efisien, China mendirikan lembaga khusus pengatur sensor internet . Seperti apa? Kantor Informasi Internet China menggabungkan seluruh badan pengawas internet China dalam satu lembaga. Melalui situs resmi mereka, pemerintah China menyatakan lembaga itu langsung berkoordinasi dan mengawasi manajemen konten situs-situs online . Lembaga itu juga menangani persetujuan administratif semua bisnis terkait berita online . Kantor ini pada dasarnya juga bertugas sebagai lembaga pusat semua komunikasi online di China. Seperti dikutip PC World , tanggung jawab lembaga itu antara lain mengimplementasi kebijakan komunikasi internet, promosi konstruksi sistem legal dan memandu lembaga informasi internet di tiap daerah di China. Kantor Informasi Internet China juga mengatur situs berita dan penerbitan karya online pemerintah. Jika terdapat situs yang dinilai melanggar hukum dan regulasi, l...

PROSES PEMBUATAN PROCESSOR, YANG TERNYATA BERBAHAN BAKU PASIR

Gambar
Pasir, seperempat bagiannya terbentuk dari silikon, yakni unsur kimia yang paling berlimpah di muka bumi ini setelah oksigen. Pasir (terutama quartz), mempunyai persentase silikon yang tinggi di dalam bentuk Silicon Dioxide (SiO2) dan pasir merupakan bahan pokok untuk memproduksi semiconductor. Setelah memperoleh mentahan dari pasir dan memisahkan silikonnya, materiil yang kelebihan dibuang. Lalu, silikon dimurnikan secara bertahap hingga mencapai kualitas "semiconductor manufacturing quality", atau biasa disebut "electronic grade silicon". Pemurnian ini menghasilkan sesuatu yang sangat dahsyat dimana "electronic grade silicon" hanya boleh memiliki satu "alien atom" di tiap satu milyar atom silikon. Setelah tahap pemurnian silikon selesai, silikon memasuki fase peleburan. Dari gambar di atas, kita bisa melihat bagaimana kristal yang berukuran besar muncul dari silikon yang dileburkan. Hasilnya adalah kristal tunggal yang disebut ...